Dailykaltim.co, Penajam – DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar rapat paripurna untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten PPU ke-23 tahun 2025. Momentum ini menjadi ajang refleksi atas perjalanan panjang daerah tersebut dalam mewujudkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Acara yang berlangsung di Gedung Paripurna DPRD PPU pada Selasa (11/3/25) ini dihadiri sejumlah pejabat daerah.

Bupati PPU Mudyat Noor dan Wakil Bupati Abdul Waris Muin turut hadir, bersama Ketua DPRD PPU Raup Muin, anggota DPRD PPU, Sekretaris Daerah PPU Tohar, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) PPU. Sejumlah pejabat pemerintah daerah juga ikut serta dalam peringatan hari jadi tersebut.

Ketua DPRD PPU Raup Muin membuka rapat dengan memberikan apresiasi kepada Tim Sukses Pemekaran Kabupaten PPU. Di bawah kepemimpinan Harimuddin Rasyid, sebanyak 53 tokoh Penajam bersatu memperjuangkan pemekaran wilayah yang akhirnya melahirkan Kabupaten PPU sebagai daerah otonom di Kalimantan Timur.

“Perjuangan mereka tidaklah mudah, mereka menghadapi berbagai tantangan, termasuk perdebatan nama dan batas wilayah kabupaten. Namun dengan kearifan dan semangat kebersamaan, akhirnya Kabupaten PPU berhasil terbentuk dan masyarakat PPU dapat menentukan nasibnya sendiri sebagai daerah otonom,” ujar Raup Muin.

Bupati Mudyat Noor dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah menjaga stabilitas dan kondusivitas di Benuo Taka, terutama kepada DPRD PPU yang terus memberikan dukungan terhadap pembangunan daerah.

“Melalui peringatan Hari Jadi ke-23 ini, saya mengajak kita semua untuk semakin mempererat tali persaudaraan, menjaga semangat gotong royong, dan berkomitmen untuk terus membangun kabupaten ini dengan penuh rasa tanggung jawab dan cinta,” katanya.

Ia juga menyampaikan penghargaan kepada masyarakat yang terus memberikan dukungan, kritik, dan masukan bagi pemerintah daerah.

“Saya berharap, pimpinan dan anggota Dewan agar terus mengawal dan mendukung setiap program pembangunan sehingga nantinya akan menjadi bahan evaluasi dan koreksi kita bersama terhadap pelaksanaan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan selama ini,” tambahnya.

Rapat paripurna ini berlangsung sukses, menegaskan komitmen seluruh pihak untuk terus memajukan Kabupaten PPU demi masa depan yang lebih baik.

[UHD | ADV DISKOMINFO PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version