Dailykaltim.co, Penajam – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tengah menyusun Rencana Aksi Daerah (RAD) untuk mendukung Kabupaten Layak Anak (KLA).
Penyusunan RAD ini menjadi salah satu langkah strategis dalam perencanaan jangka panjang yang mencakup penganggaran dan program-program terkait KLA selama lima tahun ke depan.
RAD akan mengakomodasi 24 indikator yang menjadi standar KLA, serta program yang akan dilaksanakan oleh berbagai instansi terkait.
Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak dan Perempuan (PPHAP) DP3AP2KB PPU, Nurkaidah, menjelaskan bahwa RAD ini tidak hanya akan menjadi panduan bagi pemerintah daerah dalam menjalankan program-program KLA, tetapi juga akan memetakan kebutuhan anggaran secara rinci.
Penyusunan ini diharapkan mampu menciptakan komitmen bersama dari semua instansi untuk mendukung terciptanya lingkungan yang ramah anak di PPU.
“Kami sedang menyusun di tahun ini. Itu isinya penganggaran dan perencanaan selama 5 tahun terkait KLA ini,” ungkap Nurkaidah.
Dalam RAD KLA yang sedang disusun, fokus utama adalah pada 24 indikator yang harus dipenuhi untuk mendukung tercapainya predikat Kabupaten Layak Anak. Indikator tersebut mencakup berbagai aspek, mulai dari pendidikan, kesehatan, perlindungan, hingga fasilitas umum yang ramah anak.
Setiap indikator akan dirinci lebih detail sesuai dengan peran dan tanggung jawab instansi terkait, sehingga setiap pihak memiliki target dan rencana aksi yang jelas untuk lima tahun ke depan.
“Apa-apa saja yang mesti dituangkan dalam mendukung KLA ini nanti disusun dalam RAD itu,” lanjutnya.
Salah satu program prioritas yang akan dituangkan dalam RAD ini adalah pengembangan Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA).
PPU berkomitmen untuk memperluas jangkauan RBRA di seluruh wilayah, termasuk memastikan bahwa setiap desa dan kelurahan memiliki ruang yang aman dan nyaman bagi anak-anak untuk bermain.
Pembangunan dan perbaikan fasilitas RBRA akan menjadi salah satu elemen penting dalam perencanaan jangka panjang ini.
“Yang dimasukkan itu tetap 24 indikator. Tetapi dia lebih rinci terkait instansi terkait, apa-apa saja yang direncanakan dalam 5 tahun ke depan. Itu kan juga termasuk pembentukan RBRA dan lainnya. Nanti kita komitmen dulu,” tutupnya.
[RRI | ADV DP3AP2KB PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.