Dailykaltim.co, Penajam – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Smart City yang melibatkan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Rakor ini bertujuan mengoptimalkan implementasi master plan Smart City yang telah dirancang sejak dua tahun lalu.

Pemkab PPU telah menyusun master plan Smart City sejak 2022, yang mencakup enam pilar strategis: Smart Governance, Smart Society, Smart Branding, Smart Environment, Smart Economy, dan Smart Living. Pilar-pilar ini menjadi landasan dalam mengembangkan tata kelola pemerintahan berbasis digital untuk mendukung pembangunan yang lebih efisien dan berkelanjutan.

Kepala Bidang Aplikasi Informasi dan Persandian Diskominfo PPU, Syafrudin Lamato, menjelaskan bahwa penerapan Smart City bertujuan untuk meningkatkan efisiensi pengelolaan sumber daya, memperkuat konektivitas, dan meningkatkan kualitas layanan publik.

“Sebagai serambi Nusantara dan penunjang Ibu Kota Nusantara (IKN), transformasi digital menjadi kebutuhan mutlak untuk mendukung kemajuan daerah,” ujarnya.

Lamato juga menegaskan bahwa keberhasilan Smart City bergantung pada sinergi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat. Rakor ini menjadi momen penting untuk merumuskan langkah strategis yang dapat mempercepat transformasi Kabupaten PPU menjadi kota cerdas yang efisien dan inklusif.

“Transformasi digital adalah peluang besar bagi Kabupaten PPU. Mari manfaatkan kesempatan ini untuk membangun sinergi yang solid demi mewujudkan daerah yang cerdas, efisien, dan berkelanjutan,” tambahnya.

Rakor diakhiri dengan seruan kepada semua pihak untuk memanfaatkan momentum ini dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Benuo Taka.

“Semoga langkah-langkah strategis yang dirumuskan dalam rakor ini memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan menjadi fondasi pembangunan yang berkelanjutan,” tutup Syafrudin.

[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version