Dailykaltim.co, Bontang – Komitmen Pemerintah Kota Bontang dalam menjamin kesehatan masyarakat kembali diakui dengan diperolehnya penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award 2024 dari BPJS Kesehatan Republik Indonesia. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ghufron Mukti, kepada Wakil Wali Kota Bontang, Najirah, di The Krakatau Grand Ballroom, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, pada Kamis (8/8/2024).

Ali Ghufron Mukti, Direktur Utama BPJS Kesehatan, menyatakan bahwa penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi bagi pemerintah daerah tingkat provinsi dan kabupaten/kota yang telah mencapai cakupan UHC dan mendukung Program JKN.

“Sebanyak 33 provinsi dan 460 kabupaten/kota, termasuk 96 kota dan 364 kabupaten, telah berhasil mewujudkan UHC dengan cakupan kepesertaan JKN lebih dari 95 persen dari total penduduk,” ujarnya dalam sambutannya.

Setelah acara, Najirah menyampaikan bahwa Kota Bontang telah sukses mempertahankan UHC sejak 2021 dan kini mencapai tingkat keaktifan peserta JKN hingga 80 persen.

“Tingkat keaktifan kepesertaan JKN di Bontang sudah mencapai 80 persen, dan tidak ada tunggakan hingga akhir 2023,” ungkap Najirah.

Najirah juga optimis bahwa angka partisipasi akan terus meningkat.

“Dengan pencapaian 98 persen saat ini, Kota Bontang diharapkan bisa mencapai angka 100 persen terkait UHC di masa mendatang,” tutupnya.

[UHD]

*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version