Dailykaltim.co, Kubar – Festival Sarut merupakan salah satu upaya untuk melestarikan dan menjaga tradisi budaya lokal, serta menerapkan nilai-nilai warisan budaya dalam kehidupan masyarakat.
“Kabupaten Kutai Barat (Kubar) adalah entitas yang kaya dengan nilai budaya lokal yang sangat luhur dan tak ternilai harganya, serta memiliki beragam produk kesenian yang menakjubkan,” ujar Bupati Kubar FX Yapan.
Pernyataan ini disampaikan oleh Bupati melalui sambutan yang dibacakan oleh Kepala Dispar Kubar, Yuyun Diah Setyorini, saat membuka Festival Sarut “Kiai Panei Penguntei Lawei” di Kampung Damai, Kecamatan Damai, pada Senin (12/8/2024).
Festival Sarut ini digelar sebagai ungkapan rasa syukur dan kebanggaan terhadap kerajinan sarut, yang merupakan produk khas Kubar dari Kecamatan Damai. Sarut dibuat menggunakan teknik sulam jelujur untuk menciptakan motif yang unik.
Melalui kegiatan ini, diharapkan generasi muda semakin tertarik untuk menggali, mengenali, dan memahami nilai-nilai budaya tradisional di Kubar yang kaya dengan kearifan dan tata nilai khas. Bupati juga berharap kegiatan ini dapat membangkitkan rasa cinta generasi muda terhadap budaya lokal.
Bupati menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang berkontribusi dalam menyukseskan Festival Sarut ini. Ia berharap momen ini dapat menjadi dorongan untuk terus membangun Kecamatan Damai menjadi lebih maju dan mandiri, serta mempromosikan ulap sarut sebagai ciri khas Kecamatan Damai kepada khalayak luas.
Bupati juga mengimbau aparatur kecamatan dan kampung untuk terus bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam meningkatkan apresiasi dan minat masyarakat dalam mengembangkan serta melestarikan kerajinan sarut, sebagai upaya untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan di Kecamatan Damai.
“Mari kita bersama-sama mendorong masyarakat Kubar untuk mengenali, memahami, dan ikut melestarikan produk-produk kesenian khas Kubar, salah satunya kerajinan sarut,” imbau Bupati.
[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.