Dailykaltim.co, Mahulu – Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) terus mendorong penguatan Industri Kecil dan Menengah (IKM) melalui penerapan Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas). Langkah tersebut diwujudkan melalui sosialisasi yang difasilitasi oleh Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam (SDA) Mahulu dengan fokus pada tata cara pelaksanaan SIINas bagi pelaku usaha IKM di Mahulu.

Dalam sambutan yang dibacakan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Agustinus Teguh Santoso, mewakili Bupati Mahulu, Bonifasius Belawan Geh, disampaikan bahwa peningkatan daya saing IKM menjadi salah satu prioritas pemerintah.

“Keberadaan SIINas sebagai sistem informasi industri terintegrasi memiliki peran strategis. Sistem ini tidak hanya mempermudah pendataan dan pengelolaan informasi industri, tetapi juga menjadi sarana komunikasi efektif antara pelaku usaha dengan pemerintah,” ungkapnya.

Asisten menekankan bahwa pengelolaan data yang akurat, relevan, dan tepat waktu melalui SIINas dapat menjadi dasar kebijakan pembangunan industri yang lebih baik.

Sosialisasi tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada pelaku usaha IKM tentang mekanisme kerja, manfaat, serta pentingnya SIINas dalam mendorong penguatan sektor industri di Mahulu.

“Melalui sistem ini, pelaku usaha dapat lebih mudah dan cepat dalam menyampaikan laporan atau mendapatkan layanan dari pemerintah. Di sisi lain, pemerintah juga memiliki data yang akurat dan terintegrasi untuk menyusun kebijakan yang mendukung kemajuan IKM,” jelas Agustinus.

Ia juga menambahkan bahwa SIINas memungkinkan penyajian dan penyebarluasan data secara transparan dan bertanggung jawab. Sistem ini diharapkan menjadi landasan pembinaan dan pengembangan IKM yang efektif serta dapat diakses oleh semua pemangku kepentingan.

Agustinus mendorong peserta sosialisasi untuk memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya dalam memahami lebih dalam mengenai SIINas.

“Pemahaman yang mendalam akan mempermudah pelaku usaha untuk beradaptasi dan memanfaatkan sistem ini secara maksimal,” pesannya.

Sosialisasi ini turut menghadirkan narasumber dari berbagai instansi, seperti Disperindagkop Provinsi Kaltim yang diwakili Muhammad Fandi Saputra, serta DPMPTSP Mahulu melalui Triwiraswati Harti Utami. Kepala Bagian Perekonomian dan SDA Mahulu, Lung, juga hadir mendukung pelaksanaan kegiatan yang diikuti oleh para pelaku usaha.

Dengan implementasi SIINas, Pemkab Mahulu optimis dapat mendorong pertumbuhan IKM yang lebih kompetitif dan berdaya saing, sekaligus menciptakan tata kelola industri yang transparan dan terintegrasi.

[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version