Dailykaltim.co, Sangatta – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) melakukan kunjungan ke TP PKK Kabupaten Kutai Timur (Kutim) untuk pembinaan dan sinergitas 10 program pokok PKK bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Rombongan yang dipimpin oleh Pj Ketua TP PKK Provinsi Kaltim, Ny. dr Yulia Zubir Akmal, disambut hangat di Gedung Wanita, Kabupaten Kutim, Kawasan Pusat Pemerintah Kabupaten Kutim, pada Jumat (23/2/2024).
Ny. Siti Robiah Ardiansyah, Ketua TP PKK Kabupaten Kutim, menyambut kedatangan Pj Ketua TP PKK Provinsi Kaltim dan pengurus serta OPD terkait dengan ucapan selamat datang.
Ia menyatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mendapatkan bimbingan dan arahan dari TP PKK Provinsi Kaltim serta meningkatkan efektivitas pengurus PKK di Kabupaten Kutim dan Kecamatan.
Pj Ketua TP PKK Provinsi Kaltim, dr Yulia Zubir Akmal, menjelaskan bahwa kunjungan pembinaan tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pengurus TP PKK Kabupaten dan Kota serta OPD terkait. Tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana kerjasama antara TP PKK Kabupaten/Kota dengan OPD terkait dalam mendukung program pemerintah.
Selain itu, kunjungan ini juga sebagai implementasi hasil Rakernas untuk melaksanakan program unggulan TP PKK, seperti program B2SA dari Dinas Pangan, Tanaman Pangan Hortikultura, rencana aksi bergizi dari Dinas Kesehatan, dan perencanaan kampung literasi di 6 Kabupaten/Kota.
Dr Yulia juga mengajak semua pihak terkait untuk bersinergi dan berkoordinasi dalam mencapai sasaran dan tujuan program PKK.
Kepada jajaran Tim Penggerak PKK, dr Yulia mengajak untuk memberikan bimbingan dan pembinaan yang berkelanjutan kepada kader PKK, termasuk Kader Desa Wisma, karena mereka memiliki peran penting dalam keberhasilan program-program pemerintah. Keberhasilan program kesehatan sangat bergantung pada peran aktif kader Desa Wisma.
Dr Yulia juga berharap agar semua OPD terkait selalu bersinergi dan berkoordinasi dengan TP PKK secara berjenjang, karena dengan kerjasama yang baik, sasaran dan tujuan program PKK dapat tercapai dengan baik.
[RRI]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.