Dailykaltim.co, Samarinda – Pasangan Andi Harun dan Saefuddin Zuhri resmi ditetapkan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda terpilih periode 2025-2030 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda. Penetapan ini diumumkan dalam Rapat Pleno Terbuka yang berlangsung di Ballroom Lantai V Hotel Harris Samarinda pada Kamis (9/1/2025) siang, sekaligus menjadi penutup rangkaian Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Ketua KPU Kota Samarinda, Firman Hidayat, menyatakan bahwa seluruh tahapan Pilkada telah berjalan lancar tanpa kendala hukum.

“Kami telah menerima kepastian bahwa tidak ada gugatan hukum terkait pemilihan di Kota Samarinda. Proses ini berjalan baik berkat kerja sama semua pihak,” ujarnya.

Firman juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung pelaksanaan Pilkada hingga tahap penetapan. Berdasarkan Keputusan KPU Kota Samarinda Nomor 618 Tahun 2024, pasangan Andi Harun-Saefuddin Zuhri memenangkan pemilihan dengan perolehan 306.392 suara atau 88,12 persen dari total suara sah, mengungguli kolom kosong. Proses penetapan ini juga disiarkan daring melalui akun YouTube resmi KPU Samarinda, memberikan akses kepada masyarakat yang tidak hadir langsung di lokasi.

Dalam sambutannya, Wali Kota terpilih Andi Harun mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung jalannya Pilkada.

“Kami berterima kasih kepada semua pihak, mulai dari proses pendaftaran hingga penetapan ini. Insyaallah, kami siap menghadapi tantangan pemerintahan dan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat Samarinda,” ujar Andi Harun.

Rapat pleno ini menjadi penutup dari rangkaian panjang Pilkada serentak 2024 di Samarinda. Tahap selanjutnya, yaitu pelantikan pasangan terpilih, masih menunggu jadwal resmi dari pemerintah pusat.

Pasangan Andi Harun-Saefuddin Zuhri, bersama partai pengusung dan tim pemenangan, menegaskan komitmen mereka untuk menjalankan pemerintahan dengan penuh tanggung jawab. Mereka juga berharap dukungan masyarakat terus mengalir untuk mewujudkan pembangunan berkelanjutan demi kemajuan Kota Samarinda.

Acara tersebut dihadiri sejumlah pimpinan instansi, termasuk Dandim 0901, Kapolresta Samarinda, Kejari, Sekretaris Dewan DPRD, serta perwakilan dari Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version