Dailykaltim.co, Kubar – Pemerintah Kabupaten Kutai Barat (Kubar) menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur, khususnya akses jalan antar kampung, kecamatan, hingga ibu kota kabupaten, akan menjadi prioritas utama dalam upaya meningkatkan konektivitas dan kesejahteraan masyarakat. Bupati Kubar, FX Yapan, menyampaikan hal tersebut dalam peresmian penyalaan lampu PLN di 11 kampung wilayah Kecamatan Damai dan Nyuatan, yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Kampung Besiq.

“Selama dua periode saya menjabat sebagai Bupati Kubar bersama Wabup Kubar Edyanto Arkan, akses jalan menjadi prioritas utama,” ujar FX Yapan.

Ia menekankan pentingnya akses jalan yang baik untuk mendukung kelancaran program-program pemerintah.

“Meskipun program-program pemerintah sangat cerdas, kalau aksesnya tidak ada, maka program tersebut tidak akan berjalan maksimal. Karena itu, kami berusaha memastikan seluruh kampung dan kecamatan di Kubar memiliki akses jalan yang terkoneksi dan lancar.” jelas Yapan.

Menurut Yapan, saat ini sekitar 60 hingga 70 persen jalan di Kubar sudah menggunakan rigid beton. Di Kecamatan Damai, hampir seluruh jalan telah diperbaiki dengan rigid beton, menunjukkan perkembangan signifikan dalam infrastruktur jalan di wilayah tersebut. Pembangunan jalan ini dilakukan secara berkelanjutan dengan harapan setiap kampung dan kecamatan dapat terhubung dengan baik.

Selain itu, FX Yapan juga menyebutkan bahwa pada tahun 2025 mendatang, akses jalan di beberapa kampung seperti Kelian menuju Kecamatan Nyuatan, serta Kampung Tanjung Isuy di Kecamatan Jempang, diharapkan akan selesai dibangun. Jalur lain, termasuk dari Siluq Ngurai menuju Gunung Bayan, Muara Pahu, Penyinggahan hingga batas Kabupaten Kutai Kartanegara, juga sudah berhasil terkoneksi.

“Begitu juga dengan Kampung Muara Ohong, Tanjung Jone, dan Pulau Lanting, kami optimis bahwa pembangunan jalan di sana akan selesai pada tahun 2025,” tambahnya.

Yapan menekankan bahwa akses jalan yang baik akan mempermudah mobilitas masyarakat serta mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayah Kutai Barat, sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.

[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version