Dailykaltim.co, Paser – Sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui layanan yang lebih baik, Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Paser menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP). Kegiatan ini menjadi ajang evaluasi sekaligus wadah untuk menampung masukan dari berbagai pihak, termasuk organisasi perangkat daerah, pegiat sosial, dan akademisi.

Sekretaris Dinsos Paser, Nila Kandi, menjelaskan bahwa forum ini bertujuan untuk menyerap masukan guna memperbaiki layanan yang diberikan.

“Kami mohon dari diskusi FKP ini adanya masukan-masukan sehingga dapat kami terapkan dan kami perbaiki dalam hal pelayanan,” katanya.

Menurut Nila, melalui forum ini Dinsos berkomitmen mengoptimalkan pelayanan publik serta memperluas jangkauan layanan pengaduan hingga ke tingkat desa.

Nila mengakui bahwa koordinasi dengan para pemangku kepentingan, termasuk penyandang disabilitas di tingkat desa, masih menjadi tantangan. Ia menyoroti pentingnya meningkatkan publikasi terkait layanan yang tersedia di Dinsos agar lebih banyak masyarakat dapat mengaksesnya.

“Dengan FKP ini ke depan kami akan memperbaiki bagaimana mempublikasikan apa saja layanan yang ada di Dinas Sosial sehingga masyarakat bisa menikmati pelayanan dari Dinas Sosial,” ujarnya.

Melalui forum ini, Dinsos Paser berharap dapat terus memberikan pelayanan yang cepat, optimal, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Diskusi yang berlangsung diharapkan menjadi langkah strategis untuk menjawab tantangan pelayanan sosial, sekaligus menciptakan sinergi yang lebih baik dengan berbagai stakeholder.

[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version