Dailykaltim.co, Samarinda – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Provinsi Kalimantan Timur telah menurunkan 57 pengawas kesehatan hewan kurban untuk memastikan kelayakan sapi dan kambing menjelang perayaan Idul Adha 1445 H. Hal ini disampaikan oleh Kepala Disnakkeswan Kaltim, Fahmi Himawan, pada Jumat (14/06/2024) kemarin.

“Dari provinsi, ada 57 pengawas yang akan tersebar di berbagai kabupaten/kota di Kaltim,” ujar Fahmi.

Fahmi menjelaskan bahwa pengawasan ini dilakukan bekerja sama dengan Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI), Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI), dan mahasiswa dari Fakultas Peternakan di Kaltim.

Pemeriksaan hewan kurban meliputi pengecekan suhu tubuh dan deteksi penyakit sebelum penyembelihan, serta pemeriksaan organ dalam seperti limpa, jantung, paru-paru, hati, dan ginjal setelah penyembelihan.

“Pemeriksaan ini bertujuan untuk menjamin kualitas daging dan jeroan aman serta layak untuk dikonsumsi,” ungkap Fahmi.

Selain pemeriksaan, tim pengawas juga rutin mengedukasi para pedagang hewan kurban tentang pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan hewan mereka. “Kami edukasi soal kebersihan lapak dan kesehatan hewan kurban,” kata Fahmi.

Fahmi juga menekankan pentingnya Juru Sembelih Halal (Juleha) yang tersertifikasi dalam proses penyembelihan.

“Juleha harus tersertifikasi, dan ada pembagian ruang bersih untuk memotong daging serta ruang kotor untuk menyembelih hewan. Petugas juga harus higienis dengan memakai sarung tangan dan peralatan bersih,” tambahnya.

Fahmi berharap semua proses penyembelihan dan pengawasan berjalan lancar tanpa hambatan.

“Harapannya semua berjalan lancar. Hari ini tim sudah turun untuk mengawasi lapak-lapak hewan kurban serta halaman masjid yang dijadikan tempat pemotongan sapi dan kambing,” tutupnya.

[RRI]

*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version