Dailykaltim.co, Penajam – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mengawali hari kerja pasca-libur Idulfitri 1446 Hijriah dengan menggelar apel gabungan. Apel berlangsung di halaman Kantor Bupati PPU dan diikuti seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Non-ASN di lingkungan pemerintahan setempat.
Bupati PPU Mudyat Noor memimpin langsung apel bersama Wakil Bupati Abdul Waris Muin. Hadir pula Sekretaris Daerah Tohar, para asisten, staf ahli, serta kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Dalam sambutannya, Mudyat menegaskan pentingnya menjadikan momen Idulfitri sebagai titik balik untuk meningkatkan etos kerja dan pelayanan publik.
“Mari kita jadikan semangat kebersamaan dan kekeluargaan yang telah terjalin selama Ramadan sebagai motivasi untuk lebih produktif dalam menjalankan tugas-tugas kita,” ujarnya.
Ia juga meminta para ASN untuk menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan peran sebagai pelayan publik. Menurutnya, sikap loyal terhadap tugas serta komitmen untuk mengutamakan kepentingan masyarakat menjadi landasan utama dalam memberikan pelayanan terbaik.
“Selain itu, saya mengajak kita semua untuk terus berkontribusi dalam mendukung pembangunan Kabupaten Penajam Paser Utara yang unggul, berkeadilan, sejahtera, dan berdaya saing. Sinergi dan kolaborasi antar instansi sangat dibutuhkan untuk mewujudkan visi dan misi daerah yang telah kita rancang bersama,” terangnya.
Menutup sambutan, Mudyat mengajak seluruh jajaran untuk menjaga kekompakan dan mempererat semangat kebersamaan demi kemajuan daerah.
“Dengan semangat Idulfitri, mari kita perkuat persaudaraan, tingkatkan kinerja, dan berikan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Penajam Paser Utara,” pungkasnya.
[UHD | ADV DISKOMINFO PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.