Dailykaltim.co, Penajam – Menjelang berakhirnya masa jabatan Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Makmur Marbun, para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menggelar acara sosialisasi bertajuk “Nge Live Yuk” serta harmonisasi UMKM di Taman Alun-Alun Penyembolum, Minggu (16/9/2024). Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi UMKM terhadap Makmur Marbun atas dukungannya yang berhasil meningkatkan perkembangan UMKM di Benuo Taka hingga 600%.
Usai acara, Makmur Marbun menyampaikan bahwa meski tidak mudah, upaya untuk memajukan UMKM di PPU menunjukkan hasil yang sangat signifikan dalam satu tahun terakhir.
“Saya tidak menyangka perkembangan UMKM di PPU akan sejauh ini. Banyak yang mengungkapkan bahwa setelah kehadiran saya di sini, roda perekonomian mulai bergerak dengan baik. Beberapa bahkan sudah membeli rumah atau mencicil motor,” ungkap Makmur Marbun.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga keberhasilan yang telah diraih dan berharap agar taman Alun-Alun Penyembolum tetap menjadi pusat kegiatan bagi para pelaku UMKM, siapapun pemimpin yang akan datang.
“Tantangan terbesar saat ini adalah mempertahankan apa yang sudah kita mulai,” tambahnya.
Lebih lanjut, Makmur berharap agar UMKM PPU dapat memiliki kesempatan berperan di Bandara VVIP Ibu Kota Nusantara, sehingga mereka dapat terlibat langsung dalam pembangunan IKN, bukan hanya menjadi penonton.
“Saya bangga terlibat langsung dalam pembangunan bandara Nusantara, dan saya ingin mencoba memasukkan UMKM ke sana. Mudah-mudahan ini bisa terwujud,” harapnya.
Ketua Panitia UMKM PPU, Daeng Makmur, juga menyampaikan bahwa acara ini merupakan bentuk terima kasih dari pelaku UMKM kepada Pj Bupati PPU atas dukungannya selama satu tahun terakhir.
“Kami berharap acara ini tidak hanya menjadi momen untuk mengenang prestasi Pak Makmur Marbun, tetapi juga mempererat silaturahmi di antara kita, para pelaku UMKM,” ungkap Daeng.
Daeng juga mengajak pelaku UMKM untuk memanfaatkan momen ini sebagai kesempatan untuk bertukar ide dan membangun jaringan demi kemajuan yang lebih besar bagi UMKM di PPU.
“Semoga acara ini menjadi awal dari semangat baru untuk terus berkarya dan berinovasi. Mari kita gunakan kesempatan ini untuk bertukar ide, memperluas jaringan, dan terus mendorong kemajuan UMKM PPU di masa depan,” tutupnya.
[UHD | ADV DISKOMINFO PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.