Dailykaltim.co, Bontang  – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang memastikan angkutan lebaran yang melayani rute ke Samarinda dan Kutai Timur dalam kondisi layak dan aman. Wakil Wali Kota Bontang, Agus Haris, meninjau langsung Terminal Bontang dalam inspeksi mendadak (sidak) guna memastikan standar keselamatan kendaraan terpenuhi.

“Kami, pemerintah dan aparat, berkomitmen untuk memastikan keselamatan penumpang angkutan umum. Kami akan memastikan bahwa semua kendaraan yang beroperasi memenuhi standar keselamatan yang ditetapkan,” ujar Agus Haris usai sidak di terminal.

Untuk mendukung uji kelayakan kendaraan, Agus Haris meminta Dinas Perhubungan (Dishub) Bontang berkoordinasi dengan Organisasi Angkutan Darat (Organda). Ia juga mengingatkan bahwa Kota Bontang telah memiliki fasilitas Uji Kelaikan Kendaraan (KIR) di Bontang Lestari yang dapat digunakan untuk memeriksa kondisi armada angkutan umum.

“Kami sudah memiliki fasilitas uji KIR di Bontang Lestari, dan kami berharap kendaraan angkutan umum yang beroperasi di Terminal Bontang bisa diuji di sana. Dengan cara ini, kami dapat memastikan kendaraan angkutan umum yang melayani rute Bontang-Samarinda dan Bontang-Kutai Timur benar-benar dalam kondisi layak dan aman untuk digunakan,” tambahnya.

Sidak ini bertujuan memastikan seluruh kendaraan yang melayani rute antar kota dan kabupaten memenuhi persyaratan keselamatan serta kelayakan operasional. Agus Haris berharap langkah ini dapat meningkatkan rasa aman bagi masyarakat sekaligus mendorong peningkatan kualitas layanan transportasi di Kota Bontang.

Dengan adanya fasilitas uji KIR dan sinergi antara Dishub serta Organda, Pemkot Bontang optimistis kualitas armada angkutan umum dapat terus terjaga demi keselamatan penumpang.

[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version