Dailykaltim.co, Balikpapan – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan menandai hari pertama kerja pasca libur dan cuti bersama Idulfitri 1446 Hijriah dengan inspeksi layanan publik secara langsung. Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud dan Wakil Wali Kota Bagus Susetyo memimpin kunjungan ke sejumlah kantor pelayanan, Selasa, 8/3/25, usai apel pagi dan halalbihalal di Balai Kota.

Rombongan menyisir berbagai titik strategis pelayanan, mulai dari Puskesmas Klandasan Ilir, Dinas Kesehatan, Kantor Kecamatan Balikpapan Selatan, hingga DPMPTSP, Kelurahan Muararapak, Puskesmas Baru Ulu, dan Kantor Kecamatan Balikpapan Barat.

Wali Kota menegaskan bahwa pelayanan publik tetap berjalan baik meskipun ASN baru kembali bekerja setelah libur panjang Ramadan. Ia menyebut pelayanan masyarakat tetap menjadi prioritas utama pemerintah kota.

“Alhamdulillah, secara umum pelayanan baik dan tentunya kinerja yang kami sampaikan kepada ASN di jajaran Pemerintah Kota Balikpapan, tetap berbuat semaksimal mungkin untuk melayani masyarakat, karena tugas kita ini melayani masyarakat,” ujar Rahmad Mas’ud.

Sementara itu, Inspektur Kota Balikpapan Silvia Rahmadina mengingatkan seluruh ASN untuk menjaga disiplin kerja. Ia menegaskan bahwa ASN tidak boleh mengajukan cuti tambahan di luar waktu cuti bersama. Pelanggaran terhadap aturan kehadiran akan dikenakan sanksi administratif.

“Jika seorang ASN tidak hadir tanpa keterangan selama 10 hari berturut-turut atau akumulasi 10 hari, maka sanksi pertama yang diberikan adalah pemberhentian gaji sementara. Kalau dibawah satu hari, sanksinya berupa pemotongan tunjangan kinerja,” jelas Silvia.

Ia menambahkan, cuti sakit masih diperbolehkan dengan catatan ASN wajib melampirkan surat keterangan dari rumah sakit pemerintah.

Menjelang libur lebaran, lanjut Silvia, instansi terkait telah meminta para ASN memastikan tiket pulang-pergi agar dapat kembali bekerja tepat waktu setelah masa cuti berakhir.

Melalui pengawasan langsung dan penegakan aturan kepegawaian, Pemerintah Kota Balikpapan berupaya menjaga kualitas layanan publik tetap optimal tanpa terganggu oleh libur panjang.

[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version