Dailykaltim.co, Samarinda – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalimantan Timur (Disnakkeswan Kaltim) mengumumkan data kebutuhan hewan kurban untuk perayaan Idul Adha 1445 H.

Berdasarkan data tersebut, Kalimantan Timur memerlukan setidaknya 11.445 sapi kurban dan 6.059 kambing, dengan total kebutuhan mencapai 17.504 hewan.

“Untuk sapi, ketersediaan kita cukup banyak, yakni 12.543 ekor. Kutai Kartanegara menjadi penyedia terbanyak dengan 2.586 ekor,” ujar Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalimantan Timur, Fahmi Himawan, pada Jumat (07/06/2024).

Sementara itu, ketersediaan kambing juga melampaui kebutuhan, dengan total 7.790 ekor. Kota Balikpapan menjadi penyumbang kambing terbanyak dengan 2.260 ekor.

“Kebutuhan hewan kurban tahun ini meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya. Oleh karena itu, kami berupaya maksimal untuk memastikan ketersediaan sapi dan kambing terpenuhi,” tambahnya.

Fahmi menjelaskan bahwa harga hewan kurban sangat bervariasi. Harga sapi berkisar antara Rp 18 juta hingga Rp 36 juta per ekor, sedangkan harga kambing berkisar antara Rp 3,4 juta hingga Rp 7,6 juta per ekor.

Selain itu, Disnakkeswan juga mempersiapkan diri untuk menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H dengan melakukan pendataan kebutuhan, pengawasan lalu lintas ternak, pemeriksaan kesehatan hewan, verifikasi, dan edukasi terkait pemotongan hewan kurban.

“Kami akan menerjunkan tim pengawas untuk memantau kondisi di lapangan dan memeriksa kesehatan hewan kurban. Potensi penyakit mulut dan kuku (PMK) tetap ada, jadi ini sebagai langkah antisipasi agar hewan kurban sehat sebelum disembelih,” jelasnya.

Fahmi juga mengimbau para peternak untuk memastikan kesehatan hewan kurban mereka dan mengantongi Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH).

“Kami tekankan bahwa daging kurban harus Aman, Sehat, Utuh, dan Halal sebelum dikonsumsi oleh masyarakat,” tutupnya.

[RRI]

*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.

Exit mobile version