Dailykaltim.co, Berau – Capaian progres perpustakaan yang telah mendapat akreditasi nasional di Kabupaten Berau menjadi sorotan pada rapat koordinasi nasional (Rakornas) Bidang Perpustakaan di Jakarta, Selasa (14/5/2024).
Menurut data dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Berau, saat ini terdapat 438 perpustakaan di daerah tersebut. Dalam tiga tahun terakhir, tercatat peningkatan progres yang signifikan, di mana sebanyak 86 persen perpustakaan telah berhasil terakreditasi.
Detailnya, pada tahun 2022, terdapat 30 perpustakaan yang berhasil terakreditasi, meningkat menjadi 49 perpustakaan pada tahun 2023, dan mencapai 65 perpustakaan pada tahun 2024 yang mendapat akreditasi dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI).
Bupati Berau, Sri Juniarsih, yang diundang menjadi pembicara dalam rakornas tersebut, menjelaskan strategi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dalam meningkatkan kinerja perpustakaan agar dapat terakreditasi. Strategi tersebut mencakup semua jenis perpustakaan, mulai dari perpustakaan umum, perpustakaan di kampung, perpustakaan sekolah, hingga perpustakaan khusus.
Salah satu strategi yang diungkapkan Bupati adalah pengembangan sumber daya manusia melalui peningkatan insentif, sebagaimana yang telah diatur dalam 18 program unggulan kepala daerah.
“Kami menargetkan minimal 5 persen, yaitu sebanyak 22 perpustakaan pertahun dapat terakreditasi secara nasional,” ujarnya.
Lebih lanjut, Sri menjelaskan bahwa Pemkab Berau telah menerbitkan peraturan daerah dan peraturan bupati yang bertujuan untuk memperkuat penyelenggaraan perpustakaan serta memberikan legalitas terhadap pendirian perpustakaan yang memenuhi syarat. Saat ini, sudah ada 75 surat keputusan (SK) pendirian perpustakaan yang telah diterbitkan.
Tak hanya regulasi, Pemkab Berau juga meningkatkan alokasi anggaran setiap tahunnya untuk mendukung peningkatan fasilitas perpustakaan. Dengan rangkaian strategi ini, diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap perpustakaan di Kabupaten Berau semakin meningkat, mencapai prestasi yang membanggakan dari tingkat Provinsi Kalimantan Timur hingga nasional.
“Alhamdulillah, perpustakaan di Kabupaten Berau terus menunjukkan prestasi terbaik,” tegasnya.
[RRI]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.