Dailykaltim.co, Penajam – Anggota DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Thohiron, menyoroti pentingnya pembinaan atlet secara berkelanjutan di berbagai sektor.
Menurutnya, atlet yang memiliki bakat luar biasa harus mendapat dukungan yang konsisten dari pemerintah, agar mereka dapat mengembangkan potensinya dengan baik, memiliki masa depan yang cerah, dan kesejahteraan yang terjamin meskipun telah melewati masa produktif sebagai atlet.
“Tinggal bagaimana pembinaan semua sektor atlet ini sehingga anak-anak yang mempunyai bakat di bidang atlet itu betul-betul selalu dibina dengan baik dan mampu menjadi penghasilan bagi diri mereka sendiri,” kata Thohiron.
Ia menegaskan bahwa pembinaan atlet tidak hanya berhenti pada pelatihan teknik dan fisik, tetapi juga harus mencakup perencanaan karier yang matang. Bagi Thohiron, atlet adalah aset daerah yang harus dikelola dengan baik, dengan perhatian khusus pada kesejahteraan mereka di masa depan.
Thohiron mencatat bahwa di Indonesia, sering kali nasib atlet tidak diperhatikan secara serius setelah mereka mencapai puncak karier.
“Jadi, persoalan di negara kita ini kan, begitu perjuangan mereka sudah sampai puncak, enggak ada kejelasan karirnya, tidak ada perhatian dari pemerintah,” ujarnya.
Menurutnya, ini menjadi masalah yang perlu segera diperbaiki, karena banyak atlet berprestasi akhirnya harus menghadapi masa sulit ketika sudah tidak aktif berkompetisi. Thohiron menekankan perlunya peran aktif pemerintah dalam menjaga kesejahteraan atlet, tidak hanya ketika mereka meraih prestasi, tetapi juga saat mereka pensiun.
DPRD PPU, lanjut Thohiron, menginginkan agar pemerintah daerah serius memperhatikan aspek ini. Pemerintah diharapkan tidak hanya fokus pada pencapaian medali atau prestasi semata, tetapi juga memikirkan keberlanjutan karier dan kehidupan atlet setelah mereka tidak lagi aktif di dunia olahraga.
Ia menyebutkan bahwa program pembinaan yang terarah dan berkesinambungan dapat menjadi kunci untuk menciptakan generasi atlet yang tidak hanya kompetitif di lapangan, tetapi juga memiliki jaminan kesejahteraan di masa depan.
[RRI | ADV DPRD PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.