Dailykaltim.co, Penajam – Anggota Komisi III DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Jhon Kenedy, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan dalam pengawasan terhadap aktivitas perusahaan dan perlindungan terhadap hak-hak masyarakat.
Ia menilai, peran legislatif tidak semata-mata berpihak pada satu sisi, melainkan memastikan bahwa baik masyarakat maupun dunia usaha mendapat perlakuan yang adil dalam proses pembangunan daerah.
“Kita di sini kan melindungi dua belah pihak. Kita melindungi masyarakat, tetapi perusahaan kita buat juga nyaman,” ujar Jhon, saat ditemui usai kegiatan monitoring lapangan baru-baru ini.
Ia mengakui, dalam banyak kasus yang menyangkut aduan warga, DPRD tetap menjalankan fungsi klarifikasi secara proporsional. Tidak semua laporan dari masyarakat langsung ditindak tanpa pengecekan ulang di lapangan. Prosedur itu, menurut Jhon, penting agar setiap keputusan benar-benar berdasar pada fakta, bukan asumsi atau tekanan emosional.
“Jadi tidak semua laporan masyarakat itu kita terima langsung, kita harus kroscek juga. Jadi harus balance,”lanjutnya.
Sebagai representasi rakyat di Komisi III yang membidangi infrastruktur, lingkungan, dan perhubungan, Jhon menegaskan bahwa DPRD bertugas menjembatani kepentingan masyarakat dengan keberlanjutan usaha sektor swasta. Menurutnya, perusahaan yang hadir di PPU tidak hanya membawa dampak ekonomi, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial yang melekat.
“Perusahaan ini bagian dari pengawasan kita, tetapi masyarakat ini bagian dari pembelaan kita,” kata dia.
Ia mengingatkan, salah satu cara agar perusahaan bisa diterima dan didukung oleh warga adalah dengan secara aktif menyampaikan realisasi tanggung jawab sosial perusahaan atau CSR kepada publik maupun DPRD. Dengan begitu, masyarakat mengetahui kontribusi apa yang telah diberikan, dan DPRD pun dapat mengevaluasi kepatuhan mereka terhadap kewajiban non-fiskal tersebut.
“Saya selalu menyampaikan, mestinya perusahaan ini menyampaikan tanggung jawab sosialnya ke masyarakat setiap tahun. Semua perusahaan yang ada di PPU, agar kita tahu apa yang diperbuatnya,” ujarnya.
[RRI | ADV DPRD PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.