Dailykaltim.co, Penajam – Pemerintah Daerah Penajam Paser Utara (PPU) terus melanjutkan upaya pengembangan kawasan pesisir sebagai destinasi unggulan. Salah satunya melalui rencana pembebasan lahan di Pantai Nipah-nipah yang saat ini sedang memasuki tahapan awal proses appraisal.
Kepala Bidang Pariwisata dan Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) PPU, Juzlizar Rakhman, mengatakan bahwa langkah tersebut masih berada pada fase koordinasi antarinstansi terkait.
“Terkait informasi mengenai rencana pembebasan lahan di Pantai Nipah-nipah untuk pengembangan pariwisata, saat ini kami masih dalam tahap koordinasi untuk appraisal,” ujar Juzlizar.
Proses appraisal atau penilaian terhadap nilai tanah ini menjadi penentu utama sebelum dilakukan pelepasan hak dan pembayaran kepada pemilik lahan. Ia menjelaskan bahwa appraisal tidak hanya mempertimbangkan harga pasar tanah, namun juga berbagai aspek penunjang yang sudah ada di lapangan.
“Setelah proses appraisal selesai, maka akan ditentukan harga wilayah tersebut, termasuk mempertimbangkan faktor seperti instalasi listrik dan infrastruktur pendukung lainnya,” kata dia.
Langkah ini sejalan dengan visi pemerintah daerah dalam membuka akses wisata baru di wilayah pesisir, terutama mengingat Pantai Nipah-nipah merupakan salah satu titik strategis di PPU yang potensial dikembangkan sebagai objek wisata berbasis alam dan edukasi lingkungan.
Rencana pengembangan tersebut juga diyakini akan memberikan efek ekonomi berantai bagi masyarakat sekitar, utamanya dalam hal peningkatan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), jasa pariwisata, serta penyerapan tenaga kerja lokal.
Meski demikian, Disbudpar menegaskan pentingnya proses yang transparan dan partisipatif dalam setiap tahapan pembebasan lahan. Koordinasi lintas sektor, termasuk dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN), Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD), serta perangkat desa, menjadi kunci agar proses berjalan tanpa hambatan sosial maupun administratif.
[RRI | ADV DISKOMINFO PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.