Dailykaltim.co, Penajam – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) terus melanjutkan komitmennya untuk mendukung sektor pertanian lokal melalui kebijakan pemanfaatan produk beras lokal bagi para Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Di bawah kepemimpinan Penjabat (Pj) Bupati yang baru, Kepala Dinas Pertanian (Dispertan) PPU, Andi Teraso, menyampaikan bahwa program ini dirancang untuk mengintegrasikan penggunaan beras lokal dalam kebutuhan harian PNS di lingkungan pemerintahan PPU.
Langkah ini diharapkan tidak hanya mengurangi ketergantungan pada produk luar daerah, tetapi juga mendorong kesejahteraan petani lokal.
“Di bawah kepemimpinan Pj bupati yang baru, kami juga akan melanjutkan program untuk memanfaatkan produk pertanian lokal, termasuk beras yang dikonsumsi oleh Pegawai Negeri Sipil (PNS),” ujar Andi Teraso.
Menurutnya, Dispertan akan berkolaborasi dengan berbagai dinas terkait guna memastikan kelancaran program, mulai dari tahap produksi hingga distribusi beras lokal kepada PNS di seluruh kabupaten.
“Kami berharap bisa bekerja sama dengan berbagai dinas terkait untuk memastikan program ini berjalan lancar, mulai dari produksi, pengemasan, hingga distribusi,” tambahnya.
Andi menjelaskan bahwa program ini bukan hanya sekadar kebijakan konsumsi beras lokal bagi aparatur pemerintahan, tetapi menjadi langkah strategis untuk meningkatkan daya saing produk pertanian lokal PPU di pasar domestik.
Ia menyebutkan, program ini juga dapat menjadi bentuk dukungan nyata pemerintah terhadap sektor pertanian yang selama ini menjadi tulang punggung perekonomian masyarakat PPU.
“Dengan memanfaatkan produk lokal, kami ingin memberikan dampak langsung pada kesejahteraan petani,” ujarnya.
Lebih lanjut, Andi menekankan pentingnya sinergi antar dinas dan pihak terkait agar program ini berjalan maksimal. Dispertan juga berharap bahwa produk pertanian olahan dari PPU, seperti beras dan produk turunan lainnya, dapat lebih banyak digunakan oleh masyarakat lokal.
“Kami juga berupaya untuk mendorong produk pertanian olahan agar lebih banyak digunakan oleh masyarakat lokal,” pungkasnya.
[RRI | ADV DISKOMINFO PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.