Dailykaltim.co, Penajam – Dalam upaya mendukung pencapaian Kabupaten Layak Anak (KLA), Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) terus berkomitmen untuk memperluas program Rumah Ibadah Ramah Anak (RIRA).
Saat ini, sebanyak 15 masjid dan 3 gereja di wilayah PPU telah mendapatkan Surat Keputusan (SK) dari Kementerian Agama (Kemenag) sebagai rumah ibadah yang berkomitmen menjadi RIRA. Namun, hingga kini keterlibatan mereka dalam program tersebut masih belum maksimal.
Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak dan Perempuan (PPHAP) DP3AP2KB PPU, Nurkaidah, menyampaikan bahwa meskipun sudah ada 18 rumah ibadah yang resmi mendapatkan SK, banyak di antaranya yang belum sepenuhnya terlibat dalam pelaksanaan RIRA.
Hanya perwakilan dari beberapa tempat ibadah yang aktif, sementara yang lainnya masih dalam proses untuk terlibat lebih intensif.
“Kalau untuk RIRA ini, ada 15 yang sudah di-SK-kan dan gereja ada 3. Tetapi mereka belum tersentuh dari kami, baru perwakilan-perwakilan saja,” ungkap Nurkaidah.
Sebagai respons terhadap kondisi tersebut, DP3AP2KB PPU berencana untuk mengampanyekan kembali pentingnya partisipasi rumah ibadah dalam program RIRA.
Kampanye ini bertujuan untuk menggandeng lebih banyak rumah ibadah agar terlibat aktif dan berkomitmen dalam menciptakan lingkungan yang ramah anak di tempat ibadah mereka.
Nurkaidah berharap, melalui kampanye ini, pihak rumah ibadah dapat lebih menyadari pentingnya peran mereka dalam melindungi serta memberikan kenyamanan bagi anak-anak yang datang ke tempat ibadah.
“Makanya kami mulai mengkampanyekan kembali untuk beberapa rumah ibadah yang mana yang memang welcome dan komitmen itu kita mau doping,” lanjutnya.
Program RIRA sendiri dirancang untuk menciptakan rumah ibadah yang tidak hanya sebagai tempat beribadah, tetapi juga menjadi ruang edukasi dan perlindungan bagi anak-anak.
Dengan konsep ini, anak-anak diharapkan mendapatkan akses yang lebih baik ke fasilitas yang mendukung tumbuh kembang mereka, seperti ruang bermain, perpustakaan, hingga kegiatan-kegiatan edukatif yang menanamkan nilai-nilai keagamaan dan moral.
[RRI | ADV DP3AP2KB PPU]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.