Dailykaltim.co, Mahulu – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Ge, melakukan pertemuan dengan Pelaksana Harian (Plh) Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan (Ditjen Bina Adwil) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Amran di Ruang Pertemuan Ditjen Bina Adwil, Jakarta. Pertemuan ini membahas perkembangan usulan pemekaran tiga kecamatan di Mahulu untuk meningkatkan pelayanan publik dan mempercepat pembangunan.
Bupati Mahulu menegaskan bahwa pemekaran kecamatan menjadi langkah strategis guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, terutama di daerah terpencil.
“Saya hadir di sini dengan komitmen dan tekad kuat untuk masyarakat Mahakam Ulu. Harapannya, pemekaran tiga kecamatan ini bisa segera terealisasi dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Bupati juga menyoroti pentingnya kejelasan progres pemekaran dalam kaitannya dengan perencanaan anggaran daerah. Mengingat adanya pergeseran anggaran pada Februari, ia berharap pertemuan ini dapat memberikan kepastian agar Pemkab Mahulu bisa mengalokasikan dana yang diperlukan.
Turut mendampingi Bupati dalam pertemuan ini, Sekretaris Daerah Kabupaten Mahulu Stephanus Madang, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Mahulu Agustinus Teguh Santoso serta beberapa pejabat dari Setkab Mahulu. Sementara dari Ditjen Bina Adwil hadir Analisis Kebijakan Ahli Muda Dadang Teguh Nuryulistiwa, Subdirektorat Batas Antar Daerah Wilayah II Teguh Subarto, dan Subdirektorat Kecamatan Edi Cahyono.
Plh Ditjen Bina Adwil Kemendagri Amran, menyambut baik usulan yang disampaikan Bupati Mahulu.
“Kemendagri selalu mendukung langkah-langkah yang bertujuan meningkatkan efektivitas pemerintah daerah, sepanjang sesuai dengan peraturan yang berlaku,” kata Amran.
Amran mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengirimkan laporan kepada Menteri Dalam Negeri pada 15 Januari lalu.
“Sekarang kita tinggal menunggu. Kami akan terus berkoordinasi dengan Pemkab Mahulu untuk memastikan setiap tahapan pemekaran berjalan lancar dan sesuai regulasi,” ujarnya.
[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.