Dailykaltim.co – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) terus mendorong penguatan sumber daya manusia melalui kolaborasi strategis dengan perguruan tinggi. Langkah ini ditandai dengan kunjungan langsung Bupati PPU Mudyat Noor ke Universitas Gadjah Mada (UGM), Kamis, 17 April 2025, dalam rangka menjalin kerja sama pengembangan pendidikan bagi generasi muda PPU.
Dalam kunjungan tersebut, Bupati Mudyat didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah PPU, Nicko Herlambang. Rombongan diterima langsung oleh jajaran pimpinan UGM dan tim bidang kerja sama universitas.
Sebagai kepala daerah yang baru dilantik, Mudyat menilai pendidikan merupakan kunci utama dalam mendorong pertumbuhan kualitas pembangunan daerah. Ia menekankan pentingnya penyelarasan antara program pendidikan dan kebutuhan riil tenaga profesional di PPU.
“Pendidikan ini sesungguhnya adalah kunci dalam mendorong pertumbuhan kualitas daerah, sehingga tidak saja mewujudkan keseimbangan pembangunan tetapi juga pada kapasitas SDM yang ada,” ujar Mudyat.
Ia menjelaskan bahwa Pemkab PPU akan mengarahkan program beasiswa secara lebih selektif, berdasarkan pemetaan kebutuhan daerah. Program pendidikan yang diberikan kepada putra-putri daerah, kata dia, harus berdampak langsung terhadap pembangunan dan mampu mengisi kekurangan tenaga ahli di berbagai sektor.
“Khususnya pada pendidikan bagi putra-putri daerah kita ini betul-betul membawa pengaruh positif dan mampu mengisi sejumlah kebutuhan tenaga profesional ke depan,” sambungnya.
Lebih jauh, Mudyat menegaskan bahwa pembangunan yang berkelanjutan tak hanya ditentukan oleh infrastruktur fisik semata, tetapi juga oleh kualitas manusia yang mampu bersaing dan beradaptasi dengan tantangan global.
“Yang lebih penting dari program ini, kita ingin memberikan kesadaran bahwa pembangunan yang berkesesuaian itu tidak saja berbasis pada infrastruktur tetapi kualitas SDM yang mampu berdaya saing dan berkompetensi,” pungkasnya.
Melalui kemitraan ini, Pemkab PPU berharap dapat mencetak generasi unggul yang berkontribusi nyata terhadap kemajuan daerah, seiring dengan hadirnya Ibu Kota Nusantara (IKN) di wilayah yang bersinggungan langsung dengan PPU.
[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.