Dailykaltim.co, Kubar – Dekranasda Kutai Barat (Kubar) kembali memperkuat dukungan terhadap pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) dengan memfasilitasi pengurusan Hak Kekayaan Intelektual (HKI) secara gratis. Langkah ini dilakukan untuk melindungi dan meningkatkan daya saing produk lokal, khususnya kerajinan sarut, di pasar nasional dan internasional.
“HKI sangat penting karena mampu meningkatkan potensi produk agar lebih kompetitif di pasaran,” ujar Ketua Dekranasda Kubar, Yayuk Seri Rahayu Yapan, melalui Sekretarisnya, Yuyun Diah Setyorini, usai fasilitasi hak cipta kerajinan sarut di Sekretariat Kelompok Sarut Sengkor Longan, Kampung Damai Kota, Kecamatan Damai.
Yuyun menjelaskan bahwa untuk kerajinan sarut, sudah ada 10 motif yang dipatenkan sejak 13 Juli 2022. Tahun ini, Dekranasda kembali memfasilitasi pengurusan HKI untuk enam motif baru beserta penjelasan artinya. Diharapkan, pengajuan ini berjalan lancar hingga mendapatkan surat pencatatan ciptaan dari Kementerian Hukum dan HAM.
“HKI menjadi instrumen penting untuk melindungi motif-motif sarut dari kemungkinan pelanggaran atau pembajakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab,” tambahnya.
Melalui program unggulan ini, Dekranasda berharap pengrajin mendapatkan kemudahan dalam mengembangkan usaha mereka. Program ini dirancang untuk berkelanjutan, sehingga setiap tahun pengrajin binaan Dekranasda dapat menerima manfaatnya.
Ketua Kelompok Sarut Sengkor Longan, Betty Farera, menyampaikan apresiasi kepada Pemkab Kubar dan Dekranasda atas dukungan mereka. “Kami sangat bangga dengan fasilitasi ini. Semoga kerajinan sarut dapat terus berkembang dan dikenal lebih luas, baik di Kubar maupun di luar daerah,” ucapnya.
Betty juga berharap Dekranasda terus melakukan pembinaan terhadap pengrajin agar kualitas dan inovasi kerajinan sarut semakin meningkat.
Dengan upaya ini, Dekranasda Kubar menunjukkan komitmen untuk melindungi dan mempromosikan produk lokal, mendorong IKM menjadi bagian penting dalam pembangunan ekonomi daerah.
[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.