Dailykaltim.co – Pemerintah Kabupaten Kutai Barat (Kubar) kembali merealisasikan komitmennya dalam menjaga ketahanan pangan daerah dengan menyalurkan bantuan pangan pemerintah berupa beras untuk periode Juni dan Juli 2025. Bantuan ini ditujukan kepada warga penerima bantuan pangan (PBN) yang tersebar di 16 kecamatan.
Penyaluran bantuan secara simbolis dilakukan di Kantor Kelurahan Barong Tongkok, Kecamatan Barong Tongkok, pada Rabu, 23 Juli 2025, dan dihadiri langsung oleh Bupati Kubar Frederick Edwin, didampingi Wakil Bupati Nanang Adriani serta Sekretaris Kabupaten Ayonius. Kegiatan juga dihadiri oleh camat, petinggi kampung, dan warga penerima bantuan.
“Bantuan ini, diharapkan dapat dimanfaatkan sebaiknya dalam memenuhi kebutuhan pangan keluarga,” ujar Bupati Frederick dalam sambutannya.
Ia menegaskan bahwa Pemkab Kubar akan terus memperkuat sinergi dengan berbagai pemangku kepentingan, seperti Perum Bulog, TNI, Polri, serta jajaran perangkat daerah hingga tingkat desa dan kelurahan, untuk menjamin kelancaran penyaluran bantuan, baik dari segi sasaran, jumlah, maupun ketepatan waktu.
“Kami juga akan terus melakukan evaluasi dan perbaikan, agar program tersebut semakin efektif dan memberikan dampak positif yang maksimal bagi masyarakat. Semoga kesempatan ini, memberikan semangat dan harapan baru dalam membangun Kubar yang semakin sejahtera, aman, adil, merata dan beradat,” tambah Frederick.
Wakil Bupati Nanang Adriani dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari program nasional yang didukung oleh pemerintah pusat, provinsi, maupun kabupaten. Ia menyebut bahwa ketersediaan pangan di tingkat kampung menjadi prioritas pemerintah daerah dan akan terus dijaga melalui koordinasi lintas sektor.
“Upaya ini akan terus kita lakukan koordinasi pihak-pihak terkait,” ujarnya.
Dari sisi penyediaan bantuan, Perum Bulog sebagai pelaksana teknis menegaskan kesiapannya dalam memastikan distribusi berjalan lancar. Asisten Manajer Akuntansi Bulog, Deni Hari, menjelaskan bahwa bantuan ini juga diharapkan mampu membantu menstabilkan harga bahan pangan pada semester kedua tahun 2025.
“Program bantuan pangan ini dari Perum Bulog yang diberi amanah dapat berjalan dengan baik dan lancar. Diharapkan program ini dapat meningkatkan kesejahteraan bagi bapak dan ibu (PBN) serta dapat mengendalikan kenaikan harga di semester kedua di tahun 2025,” kata Deni.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Kubar, Rion, merinci bahwa total penerima bantuan pangan di wilayah Kutai Barat pada periode Juni dan Juli 2025 mencapai 5.935 kepala keluarga yang tersebar di seluruh kecamatan.
Rion memaparkan data sebaran penerima bantuan per kecamatan: Barong Tongkok sebanyak 697 PBN, Bentian Besar 136 PBN, Bongan 550 PBN, Damai 484 PBN, Jempang 345 PBN, Linggang Bigung 460 PBN, Long Iram 313 PBN, dan Melak 209 PBN.
Sementara di Mook Manaar Bulatn terdapat 587 PBN, Muara Lawa 191 PBN, Muara Pahu 364 PBN, Nyuatan 509 PBN, Penyinggahan 300 PBN, Siluq Ngurai 199 PBN, Tering 423 PBN, dan Sekolaq Darat 168 PBN.
[UHD]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.