Dailykaltim.co, Samarinda – Polresta Samarinda berhasil mengamankan dua pelaku pencurian kabel Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) di Jalan D.I Panjaitan, Sungai Pinang, Kota Samarinda pada Sabtu (24/02/2024).
Sebelumnya, sebuah rekaman viral di media sosial memperlihatkan seseorang tengah melakukan aksi pencurian kabel LPJU di kawasan simpang Jalan D.I Panjaitan.
Dua pelaku yang berhasil diamankan tersebut berinisial SR (37) dan RF (18). Melalui keterangan kepolisian, diketahui bahwa pelaku telah beraksi selama tiga tahun terakhir.
Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadli, mengungkapkan bahwa dua pelaku merupakan bagian dari komplotan pencuri, dan beberapa pelaku lainnya masih buron. Kabel yang dicuri oleh mereka dijual untuk diambil tembaganya, kemudian dijual ke tempat pengepul besi tua.
“Dari hasil penyelidikan, mereka melakukan aksi di beberapa titik, termasuk di Jalan D.I Pandjaitan, Jalan S Parman, Jalan Antasari, dan di kawasan Fly Over Juanda,” kata Kombes Pol Ary Fadli dalam press release di Halaman Polresta Samarinda pada Senin (26/02/2024).
Modus operandi yang digunakan oleh pencuri tersebut adalah menggunakan rompi proyek untuk melancarkan aksinya di beberapa titik.
“Barang-barang yang mereka curi, terutama tembaga, dijual seharga Rp 100 ribu per kilogram. Akibat dari kejadian pencurian ini, Dinas Perhubungan mengalami kerugian sekitar Rp 60 juta,” jelasnya.
Dua tersangka ini akan dijerat dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara. Ary juga mengimbau kepada masyarakat agar ikut mengawasi kondisi LPJU yang rusak atau mati.
“Kami mengajak masyarakat untuk melaporkan ke pihak Dishub jika menemui tindak pencurian kabel LPJU,” tuturnya.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Samarinda, Hotmarulitua Manalu, membenarkan bahwa pihaknya mengalami kerugian yang signifikan akibat kasus pencurian kabel LPJU.
“Kami akan mengusulkan anggaran pemeliharaan lagi, karena pemasangan kabel LPJU memerlukan anggaran yang cukup besar,” jelasnya.
Manalu juga menambahkan bahwa sebagai antisipasi sementara, pihaknya akan menggunakan sistem kabel atas meskipun dari segi estetika tidak sebaik sistem kabel bawah.
“Fokus kami saat ini adalah menjadikan Samarinda lebih terang, dan kami tengah berupaya keras untuk melakukan perbaikan dan pemasangan LPJU di setiap titik,” tutupnya.
[RRI]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.