Dailykaltim.co – Pelatih kepala Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, telah menunjukkan kelasnya sebagai pelatih berkaliber internasional dengan membawa skuad Garuda Muda menyingkirkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada Jumat (26/4/2024) ini, penuh dengan drama dan taktik yang mengagumkan.
Sehari sebelum pertandingan, Shin mengakui bahwa pertemuan ini merupakan tantangan berat bagi dirinya, karena ini adalah kali pertama ia harus berhadapan langsung dengan negara asalnya sejak menangani tim Indonesia. Namun, pelatih asal Korea Selatan tersebut berhasil menempatkan perasaan pribadi ke samping dan fokus pada tugasnya.
“Saya sangat senang dan bahagia, tetapi di sisi lain, ini sangat menyedihkan dan sulit. Pemenangnya harus ditentukan, dan sekarang saya bertanggung jawab atas tim Indonesia. Saya harus melakukan yang terbaik untuk Indonesia,” ujar Shin Tae-yong pasca pertandingan.
Dalam pertandingan itu, Shin menerapkan strategi yang mengutamakan mental, karakter, fisik, dan skema permainan yang jelas dan terukur, yang terbukti efektif menghambat permainan tim Korea Selatan. Kepercayaan diri tim pun meningkat, dengan Shin yang optimis melihat peluang Indonesia untuk melaju ke final.
“Saya tidak bisa mengatakan bahwa kami tak bisa memenangkan kejuaraan. Jelas, kami bisa mencapai final. Hal itu memberi kami kepercayaan diri dan kami mampu mencapai empat besar,” lanjutnya.
Drama puncak terjadi pada babak adu penalti, dimana kiper Ernando Ari tampil sebagai pahlawan dengan dua penyelamatan krusial dari tembakan Kang Sang-yoon dan Kang-Hee Lee. Aksi heroik Ernando dilanjutkan dengan perayaan euforia berjoget di dekat aksekutor penalti Korea Selatan.
Indonesia kini bersiap untuk pertandingan semifinal melawan Uzbekistan atau Arab Saudi, yang akan berlangsung pada Senin (29/4) mendatang, dengan harapan tinggi dan semangat juang yang lebih besar.
[RRI]
*Dapatkan berita pilihan terbaru setiap hari dari Dailykaltim.co. Informasi terbaru juga dapat dilihat dan diikuti di seluruh media sosial Dailykaltim.co termasuk Instagram, Facebook, X (twitter), Tiktok dan Youtube.